Orang-orang yang lewat sering memanfaatkan kolam itu untuk mandi dan mencuci. Sering juga dimanfaatkan untuk memandikan binatang, gerobak, pedati atau dokar (delman). Di sekeliling kolam itu tumbuh berbagai tanaman yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Ada pandan, suji, yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pewarna dan pewangi adonan kue atau masakan lain. Ada tanaman yang berfungsi sebagai apotek hidup, seperti jambu batu, daun sambiloto, kunyit, kelor, kumis kucing dan lainnya. Ada juga pohon penguat supaya tanahnya tidak longsor, yaitu pohon petai selong, kembang sepatu, dan bambu.
KEMBALI KE ARTIKEL