Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Awal Mula Gerakan Feminisme

26 Maret 2024   10:39 Diperbarui: 26 Maret 2024   10:51 47 1
Feminisme adalah serangkaian gerakan sosial, politik, dan ideologi yang memiliki tujuan, yaitu mendefinisikan, membangun, dan mencapai kesetaraan gender di ruang publik, seperti di sektor ekonomi, politik, dan sosial. Feminisme merupakan respon dari sistem patriarki yang telah lama menyelimuti kehidupan manusia. Selain itu, feminisme juga merupakan respon dari revolusi industri yang mengatakan bahwa perempuan dijadikan sebagai subordinat dari laki-laki. Perempuan tidak bisa bekerja di dalam sebuah industri dan hanya bisa bekerja dalam lingkup pribadi atau rumah tangga. Mengapa seperti itu? karena perempuan memiliki beberapa kelemahan biologis, yaitu menstruasi, melahirkan, dan menyusui. Jika dibandingkan dengan laki-laki yang tidak memiliki kelemahan biologis, laki-laki akan selalu mendominasi kehidupan. Akhirnya, laki-laki harus melindungi perempuan saat kelemahannya muncul. Dari sini, sebuah industri menghendaki untuk selalu berjalan dan tidak berhenti, bagaimana bisa perempuan dengan kelemahannya tersebut ikut andil dalam proses industri?. Dengan ini perempuan hanya memiliki satu sektor saja, yaitu sektor keluarga. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun