Dalam era digital yang semakin canggih, peran teknologi dalam meningkatkan kemudahan, pelayanan, dan pengembangan di berbagai sektor, termasuk pendidikan, sangat signifikan. TPQ Darul Abror Purwokerto Utara, adalah salah satu Lembaga Pendidikan yang berada di Watumas Purokerto Utara dan sebagai salah satu lembaga yang berfokus pada pengembangan kualitas spiritual dan intelektual santri, juga tidak luput dari pengaruh teknologi dalam meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan. Dalam upaya meningkatkan kemudahan dan pelayanan, TPQ Darul Abror Purwokerto Utara telah menggunakan beberapa platform digital yang sangat populer dan efektif, seperti Instagram dan Canva. Penggunaan platform digital ini dilakukan agar Masyarakat luas bisa lebih mengenal TPQ Darul Abror dan dari pihak TPQ juga bisa mempromosikan TPQ agar Masyarakat dan orang tua mau mendaftarkan anak anaknya untuk belajar di TPQ Darul Abror Purwokerto Utara.dengan memanfaatkan kedua platform tersebut, maka diharapkan bisa memberikan dampak postif bagi Masyarakat dan juga TPQ itu sendiri.
KEMBALI KE ARTIKEL