Sistem Pengendalian Manajemen (Management Control System, MCS) merupakan kerangka kerja yang dirancang untuk membantu manajemen dalam merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, dan mengawasi sumber daya perusahaan untuk mencapai tujuan strategis yang telah ditetapkan. Seiring dengan perkembangan teknologi dan globalisasi, lingkungan bisnis mengalami perubahan yang sangat cepat. Perusahaan dihadapkan pada berbagai tantangan seperti persaingan yang ketat, perubahan regulasi, dan fluktuasi ekonomi. Dalam kondisi seperti ini, MCS yang efektif menjadi alat vital untuk memastikan bahwa perusahaan dapat beradaptasi dengan cepat, mengoptimalkan penggunaan sumber daya, dan meminimalkan risiko. Salah satu perusahaan yang berada di garis depan dalam menghadapi tantangan ini adalah PT Indonesian Tobacco. PT Indonesian Tobacco merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi tembakau iris (rokok gulung atau tembakau tingwe atau tembakau linting sendiri) dalam kemasan dengan pita cukai negara, yang telah menguasai hampir 60% pangsa pasar di industri tembakau iris dalam dua dekade terakhir di pasar domestik tembakau iris di Indonesia Dengan rekam jejak kinerja yang mengutamakan kepuasan pelanggan dalam menikmati tembakau iris dan kualitas unggul produk tembakau iris, Perseroan mengandalkan merek kenamaan: ‘Pohon Sagu’, ‘Kuda Terbang’, ‘Anggur Kupu’ dan ‘Lampion Lilin’ yang telah menemani konsumen setianya selama lebih dari 50 tahun. PT Indonesian Tobacco dihadapkan pada tuntutan untukterus meningkatkan efisiensi operasionalnya sambil tetap mempertahankan standar kualitas yang baik dan keberlanjutan.
KEMBALI KE ARTIKEL