Formasi PNS masih menjadi incaran banyak lulusan dari sekolah dan perguruan tinggi, karena dibenaknya terpikir kerja enak, gaji banyak, bahkan dimasasa tuanya masih menikmati hak pensiun sebesar 75 persen dari gaji pokok, bila sudah memenuhi masa kerja. Tuntutan kerja tidak berat, bisa pulang lebih cepat, kerjanya duduk-duduk baca koran, main games, dan sosial media. Melayani seenaknya, ogah-ogahan, di persulit, berbelit, tidak profesional, tdak ramah, dan menyebalkan. Sederet kebiasaan PNS/ASN itu memang diakui, namun itu sudah basi, kedaluwarsa, dan bukan jamannya lagi, sudah masuk dalam kotak dan di kunci rapat-rapat. Jadi siapapun saat ini yang masih mempunyai pikiran anggapan seperti itu lebih baik urungkan mendaftar menjadi PNS/ASN karena nanti akan merasa "berat" untuk menjalaninya.
KEMBALI KE ARTIKEL