PKS LOVERS
PKS dikenal sebagai partai bersih dan peduli. Bersih dari Korupsi dan peduli kepada masyarakat. PKS tetap Partai terbaik yang bisa diharapkan dibandingkan partai-partai lainnya. PKS juga sudah memiliki sistem pipa pembungan yang sangat lancar tanpa masalah ketika terjadi human eror. Tidak adanya tokoh kramat membuat pks mudah melakukan sirkulasi kepemimpinan sehingga tidak dikenal dalam PKS, perebutan kursi presiden. PKS juga dikenal sebagai Partai kader yang diisi oleh sebagian besar para pemuda dan Mahasiswa. Sehingga muncul PKS Lovers dimana-mana. Ini tentunya
perspektif PKS Lovers.
"saya pecinta partai ini sejak mereka masih bernama PK. Salam kompasiana, makasih sudah mampir ya…" komentar salah satu kompasianer.
IMAJINASI PKS LOVERS
PKS tetap terbaik diantara partai-partai lainnya
PKS paling diharapkan pada pemilu 2014
PKS tidak bersalah dalam kasus impor daging sapi
PKS optimis 3 besar
PKS terbang diatas gelombang
PKS tetap terbang diatas cuaca buruk
PKS tetap solid
PKS tetap mendapat simpati rakyat
PKS dibully hanya di media bukan di alam nyata
PKS tetap dikenang kebaikannya dari pada sedikit keburukannya
PKS tetap naik
PKS iklan gratis di media
PKS HATERS
Tentunya perpektif PKS LOVER tersebut sangat berbeda dengan perspektif PKS Haters. Lho emang ada PKS HATERS? Ada!. Apakah ketika dengan jargon bersih dan peduli sekalipun saat itu sudah ada kelompok PKS Haters? Jawabannya tentu;" Ya sudah ada". Bahkan kelompok PKS Haters ini sudah ada sejak PKS masih berupa Embrio. Perspektif mereka masih tetap sama yaitu PKS menjual agama, sok suci, sok alim, sok reformis, dst. Kini PKS Haters semakin masif dalam mengkampanyekan perpektifnya yang berkebalikan dengan PKS Lovers, Apalagi ketika PKS di(Ter) Tuduh Korupsi Impor Daging Sapi, seolah-olah PKS Haters memiliki amunisi baru, pembenaran dan restu tuk membully PKS. Tentu ini perspektif saja yang bisa benar atau salah.
"Duh tipikal boneknya pks nih…pejah gesang ikut koruptor amis" tulis salah satu kompasianer.
kompasianer lainnya juga menulis :"yg dilawan disini adalah SIKAP MUNAFIQ pks yg berslogan BERSIH-PEDULI, ternyata BERSIHkan harta2 orang, dan PEDULI setan, sikat bleh, inilah yg dilawan:membawa2 agama-membawa2 kesucian namun kelakuan KOTOR ta beda dgn partai2 bejat lainnya"
"Wah.. ternyata PKS itu bukan sekedar partai, tapi SEKTE"
IMAJINASI PKS HATERS
PKS sok suci
PKS sok alim
PKS bawa-bawa agama dalam politik
PKS mengatasnamakan agama
PKS koruptor
PKS akan bubar
PKS tidak lagi dipercaya kadernya
PKS tidak solid lagi
PKS pecah
PKS terjadi perebutan kekuasaan seperti di partai lain dalam pemilihan ketua umum
PKS kalah dalam pemilu 2014
PKS tidak lolos ET
PKS sama saja dengan partai lainnya
ULASAN
Istilah PKS LOVER DAN PKS HATER sebenarnya entah dari mana asal usulnya, tapi kompasianer seolah tidak asing dengan istilah tersebut. Meskipun sudah sangat populer, namun parameter seseorang digolongkan menjadi anggota pun belum jelas. Biasanya hanya berdasar pada nilai kecenderungan dan perspektif pembaca terhadap tulisan dan komentar terhadap PKS. Apabila komentar dan tulisannya bernuansa membela/positif thinking/menguntungkan/netral sekalipun kepada PKS, maka mereka di justifikasi sebagai LOVERS. Sebaliknya apabila komentar dan tulisannya sangat tendensius/negatif thinking/merugikan/menyerang/membully/mengkritik/menjelek-jelekkan PKS, maka kelompok ini dipandang sebagai HATERS oleh pembaca. Memang pembaca adalah eksekutor sebuah tulisan, sehingga sah-sah saja dia berperspektif sesuai kemampuan kadar akal pikirannya.
Kini keputusan ada dibenak pikiran anda. Jangan relakan pikiran anda sepenuhnya dipengaruhi oleh suara-suara yang ada. Jadikanlah suara mereka sebagai masukan, bukan sebagai pembenaran. karena suara-suara dari sang Pecinta pastilah hal-hal yang positif atau berAura positif atau miring ke arah positif, sebaliknya dari hati sang Pembenci tidak akan pernah menerima hal positif dari yang ia benci dan ia selalu miring kepada yang ia benci. inilah tabiat kehidupan LOVERS VS HATER. inilah suara mereka tentang PKS. Harap maklum.
Sebagai penonton PKS, ibarat adanya sekerumunan orang di warung kopi mpok nori. kemudian lewatlah si Abdel. pada saat yang sama terdengarlah suara kaleng yang dilempar ke arah kerumunan tersebut. sontak saja semua mengeluarkan reaksi spontan sebagaimana tabiat pribadi masing-masing dan perspektif mereka terhadap si Abdel. ada yang latah, ada yang istighfar, ada yang mengumpat, ada yang mencaci-maki, ada yang menasehati, ada mencari bukti, ada yang melerai, ada yang memaklumi, ada yang daya pengaruhnya cuma 1 menit, ada yag daya pengaruhnya sampe bubar kerumunan, bahkan ada yang daya pengaruhnya sampe terbawa tidur dan mimpi.....dst. kini anda berperan sebagai siapa?semua akan kembali pada diri anda.
Semoga tetap bijak dan santun.