Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy Pilihan

4 Pesan Strategis Kesehatan dari Jokowi, Nusantara Sehat Harus Siap!

26 Februari 2020   17:38 Diperbarui: 26 Februari 2020   17:40 576 1
Isu kesehatan adalah momok yang paling mengkhawatirkan bukan hanya untuk individu, keluarga dan masyarakat. Namun juga bagi pemerintah. Sebagai negara dan bangsa, pemerintah memiliki tanggung jawab penuh dalam menjamin kesehatan warga negaranya. Sebab kesehatan adalah nodal dasar dari sebuah pembangunan dalam era kemajuan seperti saat ini.

Presiden Jokowi sebagai kepala negara dan kepala pemrintahan, telah memiliki rencana kerja khususnya pada bidang kesehatan. Seperti yang telah kita ketahui sebelumnya, trend pembangunan kesehatan Indonesia saat ini lebih menyasar pada kegiatan preventif dan promotif.

Meskipun hal ini telah dilakukan, namun langkah tersebut dirasa belum cukup untuk terus mengawal pembangunan kesehatan. Sebagai otoritas tertinggi dalam pembangunan kesehatan, Kementerian Kesehatan sebagai pelaksana tugas dalam visi ini sedang mengemban beban yang berat.

Menteri Kesehatan, dr. Terawan Agus Putranto yang merupakan suksesor dari pendahulunya dr. Nila F. Moeloek diyakini mampu menjadi penerus kerja-kerja tersebut.  Dalam bidang pembangunan kesehatan, Kementerian Kesehatan telah banyak bersinergi dengan lembaga terkait baik pusat maupun didaerah untuk sama-sama menjadi bagian tercapainya derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun