OLEH: SOLEMAN MONTORI.
Sejarah panjang keberanian dan ketulusan perjuangan bangsa Indonesia telah tertulis dengan tinta emas. Senjata konvensional bambu runcing sebagai simbol keberanian tercatat bisa mengimbangi kekuatan penjajah. Keberhasilan yang diraih melalui bambu runcing itu mendapatkan jutaan pujian yang menakjubkan. Para pejuang dari berbagai anak suku bangsa yang heterogen itu memberi pesan kuat kepada kita tentang harapan masa depan bangsa. Harapan mereka dalam perjuangan melampaui pengelompokan tradisional yang bersifat sukuisme, ras, golongan dan agama yang berbeda.