Eceng gondok dikenal sebagai tumbuhan liar yang dipandang sebelah mata. Namun, siapa sangka salah satu ibu rumah tangga (IRT) di Kabupaten Kampar, Riau ini mampu menyulap eceng gondok menjadi seni kerajinan tangan yang memiliki nilai estetik serta ekonomis. Tak disangka kerja kerasnya yang telah belangsung sejak lima bulan terakhir ini mampu membawanya membuka lowongan kerja bagi para IRT di lingkungan tempat tinggalnya. Kini, diakui owner pengrajin eceng gondok, Juniarti, telah memiliki lima karyawan.
KEMBALI KE ARTIKEL