Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Puisi: Debu Jerami

27 September 2023   06:39 Diperbarui: 27 September 2023   11:46 120 6
Puisi  |  Debu Jerami

Soetiyastoko

Aku sembunyi terkubur debu jerami
jangan kau cari

Pematang sawah begitu rapuh di kemarau ini
jangan kau injak

Tak ada jejak gembala bebek yang angon di sini
jangan coba temukan telur di hitam jejak bakaran

Menggigil dagu-ku dalam dzikir panjang
menanti ampunan
dan
leganya nafas

Jangan goda aku lagi,
dengan sintal liuk gelinjang-mu
yang
kelak
jadi liuk kobar
jahanam
api neraka-gosongkan-ku

Jangan kau cari
aku sembunyi terkubur debu jerami

Gigil-ku adalah takut yang meringkuk ...
Jauh-jauhlah dikau pesona nikmat maksiat dzolim

(sekali lagi, aku takut tergoda dikau)

________

Pagedangan, Rabu 27/09/2023 06:21:54 pusat-pusat ceria gemerlap laknat bertumbuhan, berseragam bisnis (kesenangan)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun