Soetiyastoko
Aku bukan kereta
yang bisa melingkar-lingkar
memanjat bukit
mengangkangi lembah
Aku bukan jalan tol
yang
slogan-nya
"Jalan Bebas Hambatan"
Kamu, masihkah percaya "slogan" ?
juga
"janji kampanye yang dibuat indah mengesankan"
tapi
sulit diwujudkan
Pembingkaian-pembingkaian
agar terlihat
indah
atau
terkesan busuk
Aku hanya kata-kata
jika kadang
terbitkan fitnah,
diseling doa
atau pemujaan kandidat
Apa daya-ku, ...
aksi tipu-tipu
dan
janji - akad - sumpah
juga menggunakan aku
Perdamaian-perdamaian
antara wenang-kuasa
dan penyobek aturan,
Jual - beli
kebijakan
dan
aturan
di meja-meja
kantor
hotel
pasar
pojok jalan
dan
taman, ...
Se-mu-a, melibatkan aku
dan
kawanku
ber-nama pendek : "U-ang"
Yaa !
Sungguh !
Aku hanya kata-kata
disiplin
antri
tampil satu-satu
berurutan
Tak pernah rebutan posisi
dan
patuh
di tempat yang ditentu-kan
Aku jujur
mengabdi
kepada
makna dan pesan
Jangan hukum aku
ketika ada ingkar,
fitnah
dan
hoax
(mohon di-ingat-ingat, aku hanya kata-kata, tak punya tempat di neraka dan surga)
Apapun posisi tugas-ku,