Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Sang Mantan Aku

24 Desember 2020   15:27 Diperbarui: 25 Desember 2020   08:43 79 5



Kau jabat tanganku erat
seringaimu begitu jahat
selebihnya hadirmu begitu hangat
pada senyum tipismu ada pesona menjerat
kau nyaris sempurna
kecuali tiadanya kebijaksanaan
welas asih nyaris nihil

Kau tak pedulikan aku tergugu
dalam mangu
lega legawa rahayu

"Terima kasih sudah mencintai
melalui badai tanya tentang identitas & personalitas"

ujarmu,

"Selamat menikmati kekinian!"

sambungmu

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun