Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story Pilihan

Wisata Alam Sejarah Klasik Goa Selomangleng Tulungagung

27 November 2014   22:28 Diperbarui: 26 September 2015   21:07 2661 0

Goa Selomangleng Tulungagung terletak di dusun Sanggrahan Kidul, desa Sanggrahan, kecamatan Boyolangu. Dari pemukiman warga berjarak sekitar 500 meter, berada di tepi dusun. Jalur menuju lokasi cukup mudah. Setelah melewati jalan setapak, kebun, dan ladang dusun, pengunjung akan segera tiba di lokasi berpemandangan asri klasik.

Jalan tidak begitu nanjak. Beda cerita ketika menjujug candi Dadi yang terletak  di pucuk bukit di arah timur goa Selomangleng Tulungagung.

Dari pusat kota Tulungagung sudah terpampang plang penunjuk arah goa Selomangleng, arahnya ke selatan berjarak tempuh sekitar 10 kilometer tiba di dusun Sanggrahan Kidul. Pengunjung yang baru pertama datang, tak bakalan kesesat, asal tanya pada warga dusun, dimana arah goa Selomangleng Tulungagung yang asri klasik ini.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun