Pendidikan adalah suatu proses dalam rangka mempengaruhi peserta didik supaya mampu menyesuaikan diri sebaik mungkin dengan lingkungannya, dan demikian akan menimbulkan perubahan dalam dirinya yang memungkinkannya untuk berfungsi secara dekat dengan kehidupan masyarakat. Pengajaran bertugas mengarahkan proses ini agar sasaran perubahan diri itu dapat tercapai sebagaimana yang diinginkan.