Ketagihan apa?
Ketagihan menulis, kegiatan baru saya setahun belakangan ini.
Awalnya sekedar mengikuti lomba menulis di sebuah komunitas tilawah, mengantarkan hasil karya saya menjadi salah satu dari 10 karya terbaik, hingga dibukukan menjadi Antologi. Hal tidak terduga sebelumnya, 'ternyata, nulis tuh asyik juga ya'.
Bermula dari itulah, saya lalu mengikuti berbagai pelatihan kepenulisan online atas saran kawan-kawan yang berkecimpung di dunia tulis-menulis. Wawasan jadi makin terbuka, pertemanan menjadi makin luas di dunia maya. Kini memberanikan diri mengunggah tulisan di media sosial atau online.