Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Baik Sebaik-baiknya Baik

13 Mei 2022   09:48 Diperbarui: 13 Mei 2022   10:10 135 17
pagi sebaik-baiknya pagi adalah pagi yang tak berpolusi

kopi sebaik-baiknya kopi ialah secangkir kopi yang tulus diseduh oleh tangan lembut kekasih

hati sebaik-baiknya hati ialah hati yang tak dihinggapi perasaan iri dengki

baik sebaik-baiknya baik adalah berbuat baik tanpa mengharap pahala

hidup sebaik-baiknya hidup adalah hidup yang memberi manfaat bagi sesama makhluk lainnya

mati sebaik-baiknya mati adalah mati dalam keadaan husnulkhatimah.~

=====
Bogor, Mei 2022
~SirriSaqti

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun