[caption id="" align="alignnone" width="720" caption="Cutpo, Nurul, Dini dibenner Festival Kopi Aceh seusai pembukaan Festifal Kopi pertama di Aceh"][/caption] Aceh Kopi Festival yang telah resmi di buka oleh wakil walikota Banda Aceh, Illiza Sa'aduddin Djamal, Jum'at (15/11) malam merupakan salah satu festival yang menghadirkan berbagai cita rasa kopi Aceh yang telah terkenal di seluruh dunia. Festival ini dibuka dengan penampilan tarian persembahan kopi yang ditarikan oleh cewek-cewek cantik dengan kostum serba hitam. Mereka menggambarkan bagaimana petani kopi memanen kopi dan para pengolah kopi mengolah dan mendistribusikan kopi aceh hingga ke mancanegara. Festival kopi Aceh ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi kepada para petani, pengola, pendistribusi kopi Aceh, dan juga para penikmat kopi aceh dari berbagai kalangan, baik orang biasa maupun para pejabat eleson di tingkat provinsi. Saya dan dua orang teman saya, Dini dan Cutpo, tidak mau ketinggalan mencoba cita rasa kopi Aceh yang sangat berasa dilidah tersebut. Bersama dengan masyarakat kota Banda Aceh lainnya, malam tadi kami sengaja datang ke Taman Sari, pusat festival tersebut diadakan, untuk menjelajahi lebih dari sepuluh stand yang memamerkan kopi-kopi Aceh. Stand kali ini memang unik, berbeda dengan stand-stand yang dibangun pada pameran yang hanya berbentuk tenda kerucut, tapi kali ini sengaja didekorasi dengan bentuk warung kopi yang dibuat dari batang bambu dan ditutupi dengan atap daun rumbia. Khas
keude kupi (warung kopi) aceh jaman dulu. Kami pun berjalan berkeliling untuk mencari tester kopi luwak, kopi arabica, dan kopi robusta. [caption id="" align="alignnone" width="720" caption="masyarakat antusias menikmati ritme musik aceh yang telah diaransement ulang oleh KODA ACEH"][/caption] Festival kopi Aceh yang diadakan oleh Dinas kebudayaan dan Pariwisata Kota Banda Aceh ini memang diselenggarakan dalam rangka visit Banda Aceh 2011. Nah, seusai pembukaan, Illiza pun memperagakan saring kopi di depan masyarakat kota Banda Aceh dan juga melakukan
touring ke stand-stand warung kopi dan pengusaha kopi Aceh yang ada di taman sari. Tidak hanya Illiza dan ketua DPRK Banda Aceh, turut serta pula IOM dan juga Anomali Kopi Jakarta yang akan menyicip-icip kelezatan dan kekhasan kopi Aceh. Saat rombongan ini melakukan
touring, masyarakat kota yang hadir dihibur dengan tabuhan rapai dan jimbae dari instruman musik Aceh yang dibawakan oleh grub musik KODA (komunitas Drumer dan Perkusi Aceh) Aceh. [caption id="" align="alignnone" width="720" caption="Wakil Walikota Banda Aceh, Illiza Sa"][/caption] Walaupun sempat bubar untuk berteduh dari guyuran hujan, namun acara pembukaan aceh kopi festival tersebut berjalan dengan sukses. Terlebih lagi animo masyarakat Aceh yang notabene pencinta kopi saat acara berlangsung tampak penuh semangat. Festival kopi Aceh akan berlangsung hinggal tanggal 27 November 2011, dan akan diselenggarakan banyak sekali rangkaian acara seperti fun game, ngopi bareng komunitas (Aceh Blogger, Android, Aceh Fotografer Net, Aceh Model, dan lain-lain), ceramah agama oleh Ust. Umar dalam rangka menyambut ahun baru hijriah 1433H yang semuanya itu berpusat di Taman Sari Banda Aceh. So, buat kalian yang cinta dengan kopi Aceh, langsung saja datang dan bergabung di Aceh Coffe Festival, Kopi Aceh untuk Dunia!
KEMBALI KE ARTIKEL