BOJONEGORO -- KKN TK (Kuliah Kerja Nyata Tematik Kolaboratif) Kelompok 22 Universitas Bojonegoro telah melaksanakan acara penutupan yang berlangsung di Balai Desa Pejok, Kecamatan Kepohbaru, pada (13/08/2024). Acara Penutupan ini sekaligus penyerahan output Program Kerja terlaksana yang menandai berakhirnya masa pengabdian mahasiswa dan menjadi puncak dari serangkaian Program Kerja yang telah dijalankan selama satu bulan. Acara penutupan ini dihadiri oleh Kepala Desa Pejok, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kelompok 22, Ketua PKK Desa Pejok, perangkat Desa Pejok, serta perwakilan Mahasiswa KKN dari Institut Attanwir Bojonegoro.
KEMBALI KE ARTIKEL