Manusia tidak boleh pelit. Ajaran agama melarang bersikap pelit. Bukan hanya pelit terhadap harta yang dimiliki tetapi juga pelit dalam memberikan pujian. Kalau dihidangkan makanan dan suka, Ust. H.Syahroni Mardani,Lc menekankan perlunya diekspresikan dengan pujian. Kalau teman mengajak makan di rumahnya, ekspresikan dengan pujian kalau memang makanannya itu enak.
Demikian pula kalau istri tercinta menghidangkan makanan, jangan lupa harus senantiasa diberikan pujian kalau memang makanannya enak dan lezat. Kita jangan pelit dengan pujian. Kita harus royal terhadap pemberian pujian. Orang yang memberi makanan, termasuk istri merasa senang kalau makanan yang dihidangkan mendapat pujian dari sang suami.
KEMBALI KE ARTIKEL