Perkembangan dunia jurnalistik sebenarnya sudah berlangsung lama. Sejarah menyebutkan bahwa kegiatan jurnalistik dimulai saat pemerintahan Romawi Kuno dibawah pimpinan Julius Caesar. Yang pada saat itu terdapat sebuah papan pengumuman yang disebut sebagai "Forum Romanum". Sesuai isinya papan pengumuman ini dapat dibedakan atas dua macam. Pertama "Acta Senatus" yang memuat laporan-laporan singkat sidang senat beserta keputusan-keputusannya. Kedua "Acta Diurna" yang memuat keputusan-keputusan dari rakyat dan berita yang lainnya.
KEMBALI KE ARTIKEL