Ramai jalan melipir, berlalu lalang sampai banjir. Entah sibuk atau sedih, semua tak tercegah, sama satu tujuan, ke PKM sebagai plan terdepan. Ramai motor berjejeran entah rapi atau tak beraturan pada Selasa, 12 November 2024. Bertempat di gedung PKM baru IAIN Kudus, mengadakan acara kolaborasi antara kreativitas, pengetahuan, dan seni. Acara dengan tema "Dinamika Karya Kreatif dalam Komunikasi dan Penyiaran Islam: Eksplorasi Potensi dan Peluang di Era Digital" yang akan menghadirkan sesi guest lecture, gelar karya, dan berbagai pertunjukan yang menarik dari mahasiswa. Kegiatan ini diinisiasi oleh mahasiswa KPI IAIN Kudus yang berkolaborasi dengan dosen KPI Ibu Primi Rohimi S. Sos., MSI
KEMBALI KE ARTIKEL