Jakarta – Sebagai bentuk dukungan terhadap siswa dengan autisme dalam mengenali dan memahami emosi, tim dosen dan mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Khusus, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang terdiri dari Dr. Hartini Nara, M.Si., Dra. Siti Nuraini Purnamawati, M.Sp.Ed., Dr. Indina Tarjiah, M.Pd., serta mahasiswa Afifah Nur Adzkia dan Shabila Kairunisa, berhasil mengembangkan aplikasi inovatif bernama “Yuk Memahami Emosi.” Aplikasi ini didesain secara interaktif dan khusus untuk membantu siswa dengan autisme memahami berbagai simbol emosi, seperti senang, sedih, dan marah, melalui pendekatan yang menyenangkan dan sesuai dengan karakteristik autisme.
KEMBALI KE ARTIKEL