Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Bijaklah dalam Menggunakan Media Sosial

28 November 2023   08:36 Diperbarui: 28 November 2023   09:25 71 1
Media sosial akan selalu menyuguhkan berbagai berita yang mengundang perhatian. Tidak peduli benar atau tidak, dan tidak peduli bagaimana perasaan orang yang bersangkutan, yang penting berita itu ramai, viral, dan marak dibicarakan semua orang. Namun ingatlah, pada setiap komentar yang kita tuliskan di sebuah postingan akan selalu ada hisabnya, ada pertanggungjawabannya. Jika bukan ranah kita, maka jangan menerobos pagar dengan sembarangan. Hujatan, celaan, hinaan, yang dilontarkan kepada seseorang yang bahkan mungkin tidak kita kenal, bukankah semua itu akan memberatkan kita sendiri di yaumul hisab kelak? Berilah nasihat yang bijak, jika tidak mampu maka doakan kebaikan. Ingat, kita sendiri punya dosa yang mungkin jauh lebih besar, hanya saja sampai saat ini Allah masih menutupi aib kita. Menegakkan kebenaran tidak harus dengan ujaran kebencian. Jika ada saudara kita terjerumus dalam satu dosa maka bantu ia agar terlepas dari kubangan itu. Kalau tidak sanggup, maka tahan lisan kita dari berkata hal yang buruk. Berbicaralah yang baik atau doakanlah dalam diam. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun