Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

10 Film Terbaik Johnny Depp

19 Agustus 2014   00:19 Diperbarui: 18 Juni 2015   03:12 103 0
Berhubung saya ini penggemar berat Johnny Depp (bukan karena tampang tampannya saja), maka saya akan menulis film-filmnya yang menurut saya berhasil diperankannya dengan baik. Disini ada keterbatasan, karena gak semua filmnya sudah saya tonton. Okeh-lah langsung saja:

1. Pirates of The Caribbeans 1 : The Curse of The Black Pearl (2003)

Dalam Film ini JD sukses berperan menjadi Captain Jack Sparrow. Karakter tokoh yang dimainkannya berhasil membentuk image yg melekat pada tokoh tersebut. Terbukti suksesnya diikuti dengan sekuel film ini yang berlanjut sampai 4, bahkan katanya JD siap berperan sampai yang ke 7. Kenapa saya pilih POTC 1 ? Karena disinilah semua berawal, JD selalu dikaitkan dg Jack Sparrow dan sebaliknya. Juga karena berkat film ini, dia masuk menjadi nominasi Oscar (2003), dengan film yang bisa dikatakan jarang bisa menembus kategori film-film yang masuk Oscar.

2. Pirates of The Caribbeans 2 : Dead Man’s Chest (2006)

Masih dalam POTC. Saya pilih film ini, karena menurut saya sekuel terbaik POTC ya yang kedua ini. Paling lucu dan berwarna tokoh-tokoh barunya (terutama Davy Jones). Sampe berapa kali pun nonton, saya akan tetap tertawa ketika bagian Jack Sparrow menjadi kepala suku pedalaman lalu dikejar-kejar karena mau melarikan diri.

3. Edward Scissorhands (1990)

Akhirnya saya bisa juga liat film ini ketika belum lama tayang disalahsatu TV swasta. FIlm ini hanya salahsatu film diantara beberapa film hasil kerja bareng JD dengan Sutradara Tim Burton (sobat baiknya). Tim keliatan seneng banget memakai JD untuk memerankan tokoh2 di film garapannya, mungkin karena sama-sama nyentrik. DI film ini JD sukses memerankan tokoh Edward manusia buatan yang memiliki tangan gunting (saat akan dibuat tangan manusianya professornya keburu meninggal). JD beda banget di film ini, gak keliatan wajah tampannya, sama seperti saat dia berperan sebagai Mad Hatter di Alice In Wonderland.

4. Alice In Wonderland : The Movie (2010)

Tadi udah disinggung diatas tentang tokoh yg diperankan JD. Mad Hatter, si pembuat topi yang gila atau berpura-pura gila dihadapan Red Queen. Saya pilih film ini karena disini JD total make up-nya, sampe gak keliatan wajah aslinya (ketampanannya). Hampir seperti tiap karakter2 unik yang diperankannnya, JD pasti punya ciri khas yg gak pernah hilang yaitu dari cara jalan, ketawa dan mimik sedang berpikir.

5. Finding Neverland (2004)

Dari sekian banyak filmnya, ini yang menjadi favorit saya (setelah POTC) karena ceritanya bagus. Kisah awal mula bagaimana Sir James Matthew Barrie (yang diparankan JD) membuat sebuah dongeng tentang Peter Pan. Ceritanya lebih masuk kelompok cerita keluarga dan anak-anak. Bagus dan inspiratif juga. Sampai gambar film ini saya jadikan Pic untuk blog ini. Tambahan lagi karena berperan dalam Film ini lagi-lagi JD masuk nominasi Oscar (2004).

6. Sweeney Todd : The Demon Barber of Fleet Street (2007)

Bermain sebagai Benjamin Barker/Sweeney Todd, disini dia berhasil memerankan tokoh antagonis, sebagai pembunuh yg ingin membalaskan dendam masa lalunya pada Alan Rickman (tokoh Snape di film Harry Potter). Di film yang bergenre drama musikal ini, kita bisa melihat kemampuan menyanyi JD (cukup bagus vokalnya). Walaupun ini bukan kali pertama dia nyanyi, sebelumnya dia juga bernyanyi dalam film Cry Baby (jaman JD masih imut2). Film ini disutradarai lagi-lagi oleh Tim Burton.

7. Secret Window (2004)

Di film hasil adaptasi novel Stephen King ini JD berperan sebagai Mort Rainey. Seorang penulis yang memiliki masalah mental (karena dikhiananti dan bercerai dengan istrinya) tenggelam dalam cerita yang dibuatnya sendiri. Tokoh yang diperankannya ini berkarakter psikopat.

8. Donnie Brasco (1998)

FIlm lama (1998) yang diperankannya bersama aktor kesukaan saya juga, Al Pacino. Disini JD menjadi agen FBI yang menyamar dan menyusup ke dalam geng kejahatan yang salahsatu anggotanya Al Pacino. Genre filmnya action tapi lebih banyak ke drama, karena difilm itu tokoh yg diperankan JD menjadi bersahabat dekat dengan Al Pacino.

9. Public Enemies (2009)

Film yang sangat disayangkan saat saya buka situs ensilopedia maya Indonesia, gak dimasukan kedalam daftar film JD. FIlm bergenre action ini diadaptasi dari kisah hidup penjahat kelas kakap Amerika, John Dilinger, yang dikenal licin. Kalo mo lihat JD bergaya ala mafia ya di film ini.

10. Corpse Bride (2005)

Gak ada sosok Johnny Depp dalam film ini, karena ini film animasi. JD hanya mengisi suara tokoh Victor Van Dort didalamnya. saya pilih film ini, karena untuk pertama kalinya JD terlibat dalam film animasi (film animasi lainnya: Rango). Dan kembali ini film kerjasama dengan Tim Burton.

Tadi itu diatas kesepuluh film terbaik Johnny Depp menurut saya. Meskipun ada beberapa film yang telah saya tonton yang juga terbaik menurut saya, seperti The Tourist, Cry Baby, Chocolat (khusus film ini penonton dikasih liat kemampuan JD memetik gitar), Nick of Time, Rango, Sleepy Hollow, Charlie and Choclate Factory, Once Upon a Time In Mexico, POTC 3 dan 4, tetapi yang bisa saya masukan terbaik ya itu tadi. Ada beberapa pendapat yang bilang JD juga sukses memerankan tokoh perfilman Amerika, Ed Wood dalam film Ed Wood. Berhubung saya belom nonton film itu (film lama tahun 1994) jadi saya gak bisa menilainya. Gak tau juga apakah masih beredar Disc-nya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun