Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Tips Ikut iB KOMPASIANA BLOGSHOP

30 Maret 2012   02:44 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:16 268 3

Blogshop (Blogging Workshop) yang diselenggarakan Kompasiana dengan sponsor penuh oleh iB (Islamic Banking) Perbankan Syariah Bank Indonesia semarak di berbagai kota. Mulai dari Kota-nya bobotoh, yakni di Gedung kuno nan Megah Bank Indonesia Bandung dilanjut di kota Pahlawan Surabaya. Sedang berikutnya adalah Kota Makassar. Di lain hal bulan Maret ini munculnya Film Negeri 5 Menara ke Industri Film yang disponsori iB Perbankan Syariah Bank Indonesia dijadikan ramuan menyegarkan dalam iB  Kompasiana Blogshop kali ini dengan adanya Ahmad Fuadi sebagai penulis Novel negeri 5 Menara. Dijadikanlah judul iB  Kompasiana Blogshop ditambahi Roadshow Film Negeri 5 Menara.

Setelah laporan sebelumnya yang saya buat detail agar Kompasianer yang tak sempat ikut pun dapat merasakan ilmu yang didapat tentang “Makna Lain Man Jadda Wajada Diungkap! di iB Kompasiana #BlogShopN5M”, kali ini saya ingin berbagi tentang tips bila ada kompasianer yang kebetulan punya waktu ikut iB Kompasiana Blogshop.

Segera daftar

Mendaftar adalah hal yang harus dilakukan. Hal ini hampir di setiap kegiatan kompasiana ada hal semacam ini, terlepas kadang admin mempersilahkan kompasianer yang belum daftar untuk datang mengisi tempat yang masih tersedia.

Baca Reportase sebelumnya

Mengapa membaca reportase sebelumnya penting? Ya, karena kita akan ikut iB Kompasiana Blogshop yang hampir sama di kota sebelumnya. Jadi, wajarlah jika kita membaca reportase sebelumnya sebagai pemanasan dan mengenali suasana yang dilaporkan oleh sahabat kompasianer yang telah ikut Blogshop sebelumnya. Ini yang saya lakukan, dari situ saya menggambarkan dalam fikiran saya akan ada 3 kali pembicara. Pelajari setiap materi yang disampaikan dari reportase, lalu kita akan menemukan beberapa pertanyaan sharing nanti pada waktu Blogshop. Saya merasakan memang untuk iB Kompasiana Blogshop di Bandung dan di Surabaya memang  berbeda pembicaranya, namun apa yang disampaikan hampirlah sama dengan tema besar iB Kompasiana Blogshop di bulan Maret kali ini yakni tentang Menulis Kreatif.

Hmm… Live Tweet?

Di dalam iB Kompasiana Blogshop kali ini ada kuis untuk menyemarakkan dan membuat Peserta aktif mengabarkan jalannya acara, yakni adanya lomba live tweet. Sekedar masukan bagi saya bagi sahabat Kompasianer yang ingin mengikuti Live Tweet , pelajarilah peraturannya!. Memang secara sederhana MC (Master Ceremony) akan mengumumkan lomba ini dimulai saat sesi pertama akan dimulai, dengan ketentuan membuat Live Tweet jalannya acara yang menarik dan dengan Tweet yang positif. Saya juga mengikuti lomba ini, namun meski melaporkan jengkal demi jengkal agenda acara memang kebetulan kurang beruntung karena ada hal yang kurang dari Tweet yang saya laporkan kegiatan acara selain hashtag wajib yakni #BlogShopN5M. Hal kurang itu adalah mention ke @kompasiana. Saya baru menyadari hal ini ketika sudah banyak Live Tweet yang disampaikan. Mention ini ternyata membantu admin Kompasiana menentukan Pemenang Live Tweet nantinya. Selain membuat Live Tweet yang mention ke @kompasiana, hashtag #BlogShopN5M; ada hal lainnya yang menjadi hal yang sebenarnya sudah diumumkan MC yakni membuat Tweet yang positif. Hal inilah yang dilakukan oleh Teteh Okti li di iB Kompasiana Blogshop Bandung yang meng-Tweet tentang perjuangannya hingga bolos kerja untuk ikut iB Kompasiana Blogshop. Pun demikian dengan Mbak Ria Lyzara di Surabaya dengan tweet-nya yang berjuang melintasi lautan untuk ilmu. Dari kedua pemenang ini, kita dapat belajar bahwa perjuangan kita untuk ikut iB Kompasiana Blogshop adalah juga penentu siapa pemenang Live Tweet ini.

Bawa Kamera

Setidaknya kamera adalah hal yang selayaknya dibawa dalam mengikuti even semacam ini. Kita dapat mendokumentasikan acara ini pun juga akan menambah sahabat kita di lingkup peserta, karena peserta iB Kompasiana Blogshop yang tak membawa kamera pastilah menumpang ke kamera kompasianer lain. Hal ini juga penting untuk laporan reportase kita nantinya. Hal inilah yang saya lakukan dengan menumpang milik Mas Alwi dan Mas Arif. Kamera di Handphone saya memang ada, namun gambarnya kurang jelas pun demikian saat saya ingin mengambilnya untuk di upload di reportase acara kebetulan transfer data dari Handphone saya tidak bisa. Jadilah laporan saya tanpa foto acara, sebagai gantinya saya menggambarkan suasananya dalam tulisan.

Duduk di Tempat yang Tepat

Setiap tempat duduk di iB Kompasiana Blogshop memang akan dibuat nyaman. Namun sebaiknya nyaman pula saat kita akan berkomunikasi dengan pembicara. Sebaiknya memang di depan adalah tempat yang ideal, namun tempat dimana anda mudah meraih mic untuk berinteraksi dengan pembicara atau saat ada kuis dari MC adalah hal yang tepat pula. Di lain hal, duduk dengan kompasianer yang baru dikenal pun jadi hal yang penting untuk menambah pertalian sahabat.

Pakai Baju yang Nyaman

Pakaian adalah hal penting sebagai simbol dimana kompasianer yang sering menemui kita di dunia Kompasiana bertemu dalam wujud nyata. Untuk kompasianer yang belum kenal pun sebagai alat mengenal kita lebih jauh dan dekat, karena ada beberapa orang yang memang menilai orang lain dari caranya berpakaian. Pada saat sebelum iB Kompasiana Blogshop, saya coba melihat gambaran pakaian di iB Kompasiana Blogshop sebelumnya. Bagaimanakah acara ditentukan oleh peserta yang memakai pakaiannya apakah santai, formal atau semi formal.

Pulang Santai

Ketika waktunya pulang, sebaiknya kita santai saja. Santai dalam artian ini adalah tidak langsung pulang setelah sesi ke-3 berakhir. Setelah sesi ini biasanya akan ada Foto bareng Peserta iB Kompasiana Blogshop. Selain itu juga kita bisa berfoto dengan pemateri dan admin Kompasiana.

Kiranya demikian, semoga iB Kompasiana Blogshop akan berlangsung lebih semarak mungkin dengan mengambil tema yang lain. Blogshop sangatlah penting selain untuk media silaturrahmi, berbagi ilmu juga media membuat Kompasiana sebagai alat penghubung kompasianer di daerah yang kenal-nya hanya lewat kompasiana.com

Semoga BERMANFA’AT,

Salam Senyum KOMPASIANA!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun