Hari ini kembali aku membuka laptop dan mengumpulkan nyawa untuk bergerak, setelah 1 minggu terbujur kaku jiwaku pada ranjang yang panjang. Kini aku harus kembali mencoba melangkah sendiri. Setelah kepergiannya, kaki ku hilang sebelah, rasanya tak mampu menopang tubuh yang sudah mulai jompo ini sendirian. Suamiku, sahabatku dan kekasihku, dipilih meninggalkan aku duluan tanpa tanda sakit atau tanda apapun, tiba-tiba saja. Itu pun yang mengakibatkan diriku tak sanggup melihat dunia.Â
KEMBALI KE ARTIKEL