SEMARANG -- Pada hari Kamis, 11 Juli 2024 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Posko 34 turut serta dalam kegiatan selapanan dan tahlilan yang diselenggarakan di masjid setempat. Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen untuk mempererat silaturahmi, tetapi juga untuk meningkatkan nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat. Kegiatan ba'da maghrib, seluruh mahasiswa Posko 34 berjamaah sholat maghrib di Masjid Daarus Salam RW I dilanjutkan dengan pembacaan Yaasin dan Tahlil. Pembacaan surah Yaasin dipimpin oleh salah satu anggota KKN MB Posko 34. Suasana khidmat tercipta dalam setiap lantunan ayat-ayat Al-Qur'an. Setelah pembacaan doa, takmir masjid menyampaikan pesan-pesan kepada para jamaah.
KEMBALI KE ARTIKEL