Waktu mempertemukan kedua insan ini kembali setelah lama tak bertemu. Secara tidak sengaja, Tong yang sedang berjalan-jalan di pusat perbelanjaan Siam Square bertemu Mew. Keduanyapun saling tukar nomor handphone! Saat itu Mew dan Tong sudah duduk di sekolah menengah atas, Mew telah menjadi composer lagu berbakat untuk band di sekolahnya, sementara Tong sudah memiliki kekasih cantik bernama Donut, ia juga seorang playmaker sepakbola. Tidak kalah dari Tong, Mew juga di sukai gadis cantik bernama Ying.
Sementara itu efek dari hilangnya Tang yang entah kemana, membuat kedua orang tua Tong tetap dalam masa kritis, Ayah Tong, Krum terseret dalam candu minuman keras, setiap hari pekerjaan Krum hanya minum minuman alkohol. Disisi lain, kehilangan Tang membuat Ibu Tong, Sunee menjadi lebih protektif. Tong yang diperankan secara sempurna oleh Mario Maurer selalu diantar jemput oleh Sunee ketika tong bersekolah.
Mew yang masih ingat jikalau keluarga Tong bermasalah dengan masa lalunya. Berinisiatif mempertemukan Tong dengan June, manajer band August yang mengatur segala tetek bengek band mew ini dalam urusan jadwal manggung, latihan dan promo. Sewaktu bertemu June sebelum mew bertemu Tong, Mew sudah mengetahui jikalau paras June amat mirip dengan wajah Tang, kakak kandung Tong.