Berjalan sebenarnya merupakan kodrat dari manusia. Setiap manusia normal pasti bisa berjalan kaki. Jika orang tidak bisa berjalan, maka biasanya dia dianggap tidak normal, atau orang yang sakit. Dulu pada waktu anak masih kecil, setiap anak pasti belajar berjalan. Orang tua juga mendukung dengan berbagai macam cara, mulai dari memegangi anak untuk berdiri, mendampingi dan menjaga saat anak mulai berjalan sampai dengan membelikan alat-alat khusus untuk membantu anaknya belajar berjalan.