Mohon tunggu...
KOMENTAR
Money

Bibit Padi Hitam Itu Rancak Tumbuahnyo!

9 Mei 2013   01:02 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:52 1191 0
Belajar secara otodidak lewat pertumbuhan benih padi adalah keharusan seorang petani. Belajar secara online lewat tulisan demi tulisan adalah keharusan seorang petani sadar informasi. Karena belajar harus sepanjang hanyat. Karena setiap sesuatu mesti punya ilmunya.

Mengenal padi hitam berasal dari dunia internet. Sambil menulis tentang apa yang dikerjakan dan juga kritik san saran untuk perbaikan demi perbaikan hidup petani. Menelusuri orang yang menulis bagaimana kehidupan padi hitam sangat sulit. Diberbagai situs dan blog bagaimana memelihara padi hitam amat sedikit, namun tentang manfaat melimpah ruah.

Syukur ketemu dengan salah satu situs penjual wedeng beras hitam. Menjelaskan bagaimana khasnya padi hitam. Mulai dari tingginya padi hitam dan mudah roboh ketika diterpa angin kencang. Kemudian tentang ia bagus tumbuh di daerah dingin dan bukan di daerah panas dan pesisir. Yang menguntungkan adalah ia tidak suka dengan pupuk pabrikan seperti Urea, Poscha, NPK, SS dan petisida.

Padi hitam termasuk tahan hama, berumur 100 hari. Padi hitam adalah makanan kalangan ningrat di tanah jawa. Salah satunya adalah anggota keraton Jogyakarta beserta abdi dalem. Ada mitos dan juga legenda seputar padi hitam. Bibit padi hitam yang ditanam saat sekarang ini berasal dari Jogya. Semoga bila ke Jakarta nanti ingin ke Jogja lihat langsung ke sawah petani yang menyuplai beras hitam bagi keraton.

Ada beberapa perlakuan pada benih padi hitam yang ditanam di Jorong Balai tinggi, Nagari Gurun, Kecamatan Harau, Kota Sarilamak Sumatera Barat.

Pertama, merendam benih padi hitam dengan Pupuk Organic Cair buatan sendiri. Hal ini untuk menjadikan dasar utama menghasilkan bibit unggul dan kualitas padi hitam murni organik.

Kedua, Memberikan Pupuk Organic Majemuk Lengkap Tabur pada persemaian. Hal ini berguna untuk memastikan bahwa persemaian tidak terkontaminasi oleh Pupuk buatan.Pupuk organik majemuk lengkap juga ditabur sebalum penanaman benih sesudah pembajakan awal dan sebelum pembajakan kedua.

Ketiga, menabur benih di persemaian secara jarang. Hal ini menghasilkan benih padi yang tumbuh subur. Rancak tumbuahnyo. Jika benih disemai secara rapat, maka benih tumbuh secara kurus dan berebut makanan yang tidak seberapa. Jika disemai secara jarang maka didapat benih tumbuh subur. Ibarat bayi lahir dengan berat diatas 4 kg dan tinggi 50 cm lebih.

Keempat, Pola tanam menggunakan jejar legowo. Pola tanam yang memberikan ruang maksimal pencahayaan, efisiensi penggunaan pupuk organik, kemudahan pemeliharaan dan pengurangan dari serangan hama tikus. Setelah belajar diinternet tentang tanam jejar legowo, maka diambil keputusan menggunakan pola 3:1. Dimana setiap padi memiliki tiga baris memanjang. Jarak tanam 25 x 15 x 50 cm. Barisan ini menghadap matahari terbit dan terbenam. Hal ini sesuai dengan kaedah menghadap kiblat dalam sholat. Untuk memudahkan pada saat penanam nanti, maklum mesti mengubah kebiasaan tanam masyarakat. Maka mesti membuatkan alat ukur tanam.

Kelima, Penanaman menggunakan padi tanam sebatang atau Sistem Rice Intenfication (SRI) untuk mendapatkan hasil lebih maksimal dengan biaya yang lebih efisien. (Prinsip ekonomi). Karena bibit telah disemai secara jarang di persemaian.

Keenam, Rajin mengunjungi Padi hitam yang rancak tumbuahnyo. Hal ini sangat membantu bila masuk pada proses penanaman massal untuk 2 hektar nanti.

Kemudian bagaimana menjadikan padi hitam nanti kokoh dan tidak mudah rebah? Metode yang digunakan adalah menjadikan jerami sisa dari panen padi sebelumnya dilapukkan dan di masukkan kesawah lewat barisan kosong 50cm di jejer legowo. Penggunaan jerami ini terbukti di sawah percontohan pada pandan wangi dengan batang yang bagus dan tidak mudah roboh ditambah buah yang rancak pulo.

Padi hitam memiliki misteri dibalik warnanya. Sabar menunggu untuk dapat menikmati padi hitam organik dari Agro Pure Organik Park & Farm di Ranah Minang.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun