Body & layar
Desain yang dimiliki vivo® X3S ini sangatlah menarik dan termasuk dalam kategori slim atau ponsel tipis dengan bentuk fashionable membuat siapa saja menjadi keren saat menggenggam dan menggunakan smartphone ini. dengan panjang 143.27 mm, lebar 71.03 mm, dan dengan ketebalan hanya 5.95 mm, berat 153 gram membuat smartphone ini sangat ringan dan nyaman digunakan dan dibawa dalam alktifitas sehari-hari. layar yang digunakan vivo® X3S berteknolgi TFT sebesar 5" inch dengan resolusi HD (High Definition) 720 x 1280p dengan kedalaman warna 16 M dan kerapatan pixel hingga 294 ppi. layar vivo® X3S mempunyai fitur multitouch yaitu fungsi yang menjalankan aplikasi atau game lebih dari satu sentuhan. sangat berguna sekali fitur multitouch tersebut :)
Dapur Pacu
vivo® X3S dibekali dengan operating system Funtouch (based on Android 4.2 jellybean) dan dipersenjatai dengan processor 8 inti (octo-core) dengan kecepatan 1.7 Ghz dan RAM 1 Gb yang mampu menjalankan aplikasi berat secara besama-sama dan juga sanggup bermain game HD dengan baik tanpa lag sekalipun. kapasitas memori internal sangat besar yaitu 16 Gb ROM mampu menyimpan file penting dan besar sekalipun dan dapat ditambahkan dengan memori external up to 32 Gb.
Kamera Primary & Secondary
buat anda yang hobi jeprat jepret sana sini, smarpthone vivo® X3S sangat cocok nih. untuk kamera depan vivo® X3S ditanamkan kamera dengan resolusi 13 MP dengan resolusi maksimal 4096 x 2027 pixel membuat hasil jepretan anda akan terlihat lebih detail dan seperti seorang potografer profesional karena dikamera tersebut terdapat beberapa fitur diantaranya Aperture f1/8, autofocus, goetaging, panorama, HDR, touch focus dan setingan standar lainnya. vivo® X3S dilengkapi dengan flashligt membuat jepretan anda disaat kurang pencahayaan hasilnya menjadi jelas. sedangkan kamera depan vivo® X3S sebesar 2 MP sangat baik untuk pengambilan gambar ataupun video call.
Video & Audio
vivo® X3S di dukung palyback dengan format MP4, 3GP, AVI, WMV, MKV dengan kualitas resolusi 1080 pixel dan mampu merekam video dengan resolusi hingga 1050 pixel. sangat tajam bukan hasil rekaman video dari Android Smartphone vivo® X3S. sedangkan untuk audio vivo® X3S disematkan Hi-Fi DAC chip ES9018 MK2 sehingga anda menikmati musik dengan teknologi audio berkualitas.
Konektivitas & Baterai
untuk jaringan di android smartphone vivo® X3S terdapat dua slot GSM SIM CARD yang dapat digunakan secara bersama-sama dalam satu smartphone, dimana satu slot berjenis Mini-SIM dan satunya lagi Micro-SIM. jaringan yang terdapat di vivo® X3S adalah 3G HSPA+ (WCDMA 900, WCDMA 2100) dengan kecepatan hingga 42 Mbps. vivo® X3S juga dibekali dengan koneksi Wireless (Wi-fi) 801 b/g/nyang mendukung hotspot dan tethering. dengan teknologi Bluetooth 4.0 memudahkan anda untuk mentransfer file dengan cepat. vivo® X3S juga dilengkapi dengan sistem navigasi A-GPS membuat anda dapat mengunci suatu lokasi dengan cepat dan akurat. kapasitas baterai didalam vivo® X3S smartphone cukup besar yaitu 2.000MAH, cukup untuk pemakain 2 hari.
So..., buat anda yang hobi jeprat jepret, dengerin musik dan membutuhkan asisten atau teman pribadi smartphone android vivo® X3S sangat cocok untuk anda agar anda terlihat lebih modis dan menjadi seorang profesional.
-Regards-