Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora Pilihan

Jo Min Ki Bunuh Diri, Apakah MeToo Sudah Keterlaluan?

11 Maret 2018   13:11 Diperbarui: 11 Maret 2018   13:27 1176 1
Pagi ini saya membaca berita menyedihkan. Aktor Korea Selatan, Jo Min Ki, meninggal dunia akibat bunuh diri tanggal 9 Maret lalu. Jo Min Ki ditemukan tewas oleh istrinya di tempat parkir. Jo Min Ki merupakan salah satu dari lusinan public figure Korea Selatan yang diserang tuduhan pelecehan seksual setelah merebaknya kampanye MeToo di Korea Selatan sejak Januari lalu. Jo Min Ki dilaporkan oleh setidaknya 8 perempuan yang pernah menjadi korbannya, awalnya dia menyangkal tetapi kemudian tanggal 27 Februari mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada semua korban. Setelah itu, Jo Min Ki, dipecat oleh agensi dan universitas tempat dia mengajar, gelar guru besarnya dicabut dan dia mengundurkan diri dari serial TV yang sedang dia perankan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun