Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Pelepasan Mahasiswa KKN Moderasi Beragama 2024 UIN Walisongo di Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang

2 Juli 2024   15:50 Diperbarui: 2 Juli 2024   15:59 176 0
Semarang, 2 Juli 2024. Mahasiswa UIN Walisongo melaksanakan upacara pelepasan di Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang. Terdapat 165 mahasiswa UIN Walisongo melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang mengangkat Tematik Moderasi Beragama. 165 mahasiswa disebar di 11 kelurahan (Posko) yang terdapat di Kecamatan Pedurungan. KKN Moderasi beragama UIN Walisongo mengusung tema "Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Digitalisasi Ekonomi Kreatif, Local Wisdom, dan Moderasi Beragama". Antusiasme peserta menjadikan semangat baru untuk mewujudkan peran mahasiswa sebagai agen of control sosial.  Selain itu, para peserta KKN diharapkan dapat menjadi duta UIN Walisongo dalam menyebarkan semangat moderasi beragama dan pemberdayaan masyarakat berbasis kearifan lokal. Dalam pelepasan tersebut, mahasiswa didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). MOH. AGUS JUNAIDI, S.Kom., M.M., M.Ling, Camat Pedurungan memberikan rekomendasi program kerja yang dapat dilaksanakan secara kolaboratif yang berbasis edukasi dan sosialisasi yaitu tentang penanganan stunting dan pendidikan anti narkotika. Ini merupakan program kerja yang perlu di laksanakan oleh 11 posko yang tersebar di Kecamatan Pedurungan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun