Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023, petugas Rutan Pasangkayu bergabung dengan para pemuda setempat dalam kegiatan semarak kegiatan kebangsaan. Mereka berpartisipasi dalam berbagai acara yang dirancang untuk merayakan semangat persatuan dan nasionalisme yang menjadi ciri khas pemuda Indonesia. Adapun sejumlah kegiatan yang ada seperti pentas seni oleh pelajar sekolah se-kecamatan Bambalamotu dan Lomba Kuliner antar Desa.
Kepala Rutan Pasangkayu, Tisep Oven Harry menyampaikan pentingnya peringatan ini dalam membangkitkan semangat persatuan dan nasionalisme.
Keikutsertaan Rutan Pasangkayu dalam perayaan kegitan peringatan Hari Sumpah Pemuda ini adalah bukti komitmen terhadap pemasyarakatan yang berlandaskan pada nilai-nilai luhur bangsa.
Â
"Pemuda adalah harapan bangsa, dan kita harus mewariskan semangat juang dan cinta tanah air kepada mereka. Semangat yang sama yang membawa kita menuju kemerdekaan dan persatuan," ujar Tisep.
Partisipasi petugas Rutan Pasangkayu dalam acara ini menggarisbawahi kesatuan dalam semangat kebangsaan yang harus diwariskan kepada generasi muda, menjadikan peringatan Hari Sumpah Pemuda sebagai momen yang berarti dalam membangun dan memajukan Indonesia.