Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi warga binaan, tetapi juga bagi petugas kesehatan sendiri. Dengan adanya kegiatan ini dapat dilakukan pengecakan kondisi kesehatan warga binaan dan juga dapat memperoleh informasi mengenai masalah kesehatan yang mungkin sedang dihadapi oleh warga binaan. Oleh karena itu, Petugas Kesehatan Rutan Pasangkayu dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik lagi di masa yang akan datang.
Kepala Rutan Pasangkayu, Aris Supriyadi berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mencegah penyebaran berbagai penyakit yang dapat terjadi di dalam Rutan. Selain itu, beliau juga berpesan agar seluruh warga binaan dapat membiasakan diri dalam penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat sehingga dapat mencegah terjangkit dari penyakit.
"Kami ingin memastikan bahwa warga binaan kami terus menjaga kebersihan diri dan lingkungan tempat tinggal mereka. Dengan melakukan kunjungan rutin dan memberikan penyuluhan kesehatan, kami berharap dapat mendorong kebiasaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di antara warga binaan," ujar Aris.
Kunjungan rutin ke blok kamar hunian dan penyuluhan kesehatan ini diharapkan dapat terus dilakukan secara berkala untuk menjaga kebersihan dan kesehatan warga binaan di Rutan Pasangkayu. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman warga binaantentang perilaku hidup bersih dan sehat, sebagai tindakan preventif atau pencegahan terjadinya penularan penyakit serta deteksi dini.
Hal ini sejalan dengan arahan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, Parlindungan agar lapas/rutan yang ada di Kanwil Kemenkumham Sulbar terus membangun koordinasi dengan dinas Kesehatan dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan kepada warga binaan.