Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Rutan Majene Terendam Banjir Hingga Lutut, Petugas dan Warga Binaan Masih Aman

27 Oktober 2022   17:04 Diperbarui: 27 Oktober 2022   17:21 187 0
RutaNe_Info - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Majene terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur Kota Majene selama kurang lebih 5 jam. (27/10)

Awalnya hujan dimulai sekitar pukul 02.00 waktu setempat dini hari, namun petugas jaga melaporkan keadaan masih kondusif. Setelah kurang lebih sejam hujan tidak kunjung reda serta luapan air dari sungai saleppa yang berada tepat didepan area Kantor Rutan Majene membuat curah air semakin meninggi dan masuk ke area Rutan Majene.

Derasnya hujan yang mengguyur sejak dini hari tersebut serta luapan sungai saleppa mengakibatkan gedung dan ruang kantor serta blok hunian warga binaan terendam banjir. Oleh karenanya Karutan Majene Mansur langsung memerintahkan agar seluruh kamar hunian dibuka agar dapat langsung melakukan evakuasi.

Air setinggi lutut kaki (kurang lebih 40 cm) tersebut cukup membuat petugas serta warga binaan panik.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun