Mohon tunggu...
KOMENTAR
Halo Lokal

Berakhir Sukses, Rutan Barabai Gelar Penutupan Kuliah Kerja Nyata Mahasiswa UIN Antasari

7 November 2024   11:04 Diperbarui: 7 November 2024   11:06 41 0
Barabai, -- Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Barabai menggelar acara penutupan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa UIN Antasari Banjarmasin, yang telah berjalan selama satu bulan penuh. Acara berlangsung di Aula Serbaguna Rutan dan dihadiri oleh Kepala Rutan Barabai, I Komang Suparta, serta Koordinator Pusat Pengabdian kepada Masyarakat UIN Antasari, Dr. Nuryadin, M.Ag., Rabu (06/11)

Rangkaian kegiatan diawali dengan sambutan dari perwakilan mahasiswa KKN, Izlal Alif Nurrahman, yang menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk berkontribusi dalam kegiatan di Rutan Barabai. Selain itu dirinya juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan dan kekhilafan dalam menjalankan KKN di Rutan Barabai.
Dr. Nuryadin, sebagai dosen pembimbing Mahasiswa UIN Antasari mengapresiasi kerjasama antara UIN Antasari dengan Rutan Barabai dalam menjalankan KKN yang sarat dengan nilai-nilai pengabdian. Dirinya berharap Program KKN Class yang menjadi Inovasi pengabdian yang dilaksanakan di Rutan Barabai dapat menjadi contoh program KKN di Lapas dan Rutan lainnya pada KKN tahap selanjutnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun