Mohon tunggu...
KOMENTAR
Halo Lokal

Warga Binaan Rutan Barabai Gelar Sholat Hajat dan Doa Bersama Menyambut Pergantian Tahun

1 Januari 2024   06:41 Diperbarui: 1 Januari 2024   06:44 78 1
Barabai, Pada malam pergantian tahun 2023/2024, suasana di Rutan Kelas IIB Barabai mengalami momen berbeda. Para warga binaan pemasyarakatan menggelar acara Sholat Hajat dan doa bersama di Masjid At Taubah Rutan Barabai pada Minggu (31/12).

Dalam suasana yang penuh hikmat, puluhan warga binaan Rutan Barabai berkumpul di masjid untuk melaksanakan Sholat Hajat, yang dilanjutkan dengan pembacaan surah Yasin Sholawat serta doa bersama. Mereka merangkai rangkaian ibadah tersebut dengan harapan untuk keselamatan, perdamaian, dan kesuksesan di tahun yang akan datang.

Kegiatan ini mencerminkan semangat kebersamaan serta tekad untuk memulai tahun baru dengan penuh kebaikan. Dalam momen yang khusyuk dan penuh keikhlasan, para warga binaan Rutan Kelas IIB Barabai menyampaikan doa-doa untuk kebaikan semua pihak serta untuk mendapatkan kesempatan dan keberkahan di tahun yang akan datang.

Karutan Barabai, Gusti Iskandarsyah menyampaikan bahwa perayaan malam tahun baru di Rutan Barabai ini tidak hanya menjadi momentum pergantian kalender, tetapi juga menjadi momen introspeksi, doa, dan harapan bagi para warga binaan untuk masa depan yang lebih baik.

"Ini adalah momen yang menggugah hati. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meneguhkan tekad untuk meraih perubahan positif dalam hidup mereka. Sholat Hajat dan doa bersama ini merupakan wujud dari semangat untuk memperbaiki diri dan memohon ampunan di malam yang istimewa ini," ungkap Gusti

Acara tersebut juga dihadiri oleh para petugas Rutan Kelas IIB Barabai yang mendukung kegiatan tersebut sebagai bagian dari pembinaan spiritual para warga binaan. Hal ini menunjukkan kolaborasi yang baik antara petugas dan warga binaan dalam menciptakan suasana yang kondusif untuk pengembangan diri serta pembinaan spiritual yang lebih baik.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun