Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Kata Batu Kepada Laut

4 Januari 2025   07:07 Diperbarui: 4 Januari 2025   07:07 71 20
Jangan hanya membawa ombak lalu membentur tubuhku
bawakan kabar seperti apa lautan setelah badai menerpa kami membuat tidak berkutik menjadi kaku 
aku tetap batu yang tak kan bisa dikalahkan ombak walau pun membentur bagai palu
Tidak bergeser sedikit pun masih tetap berada di ujung pantai menunggu


Menunggu ombak kembali datang yang selalu membawa kabar yang sama
bahwa laut tetap menyimpan rahasia 
tidak ingin melibatkan siapa pun ketika laut berubah 
tidak peduli dukun-dukun kampung mengirim mantra hingga melarung sesaji sebagai hadiah


Aku sudah lama menjadi penunggu pantai 
setiap hari selalu ombak membantai 
tapi laut tidak menganggapku penunggu 
aku tetap batu


Batu karang 
yang kuat diterjang 
batu granit 
memiliki rasa sakit tapi tidak menjerit


Sungailiat, 4 Januari 2025

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun