Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Setelah Hujan Berhenti Bertahan

22 Juni 2024   16:45 Diperbarui: 22 Juni 2024   17:02 144 22
Menjadikan hijau dedaunan
Semakin menguatkan dahan
Sebagai tempat bermain yang aman
Bagi burung-burung kekenyangan


Banyak makanan yang segar
Bebas dinikmati tidak seperti disangkar
Ulat segar ditelan dengan rasa asli
Seperti daun tempatnya bersembunyi


Pohon lantang melawan angin
Bergoyang menyaksikan burung kawin
Daun hijau jatuh terpaksa
Menyusul daun kering yang menua


Hujan telah menjadi penggoda
Mewangikan ketiak anak remaja
Dari balik jendela
Mereka menyaksikan sepasang burung bercinta


Sungailiat, 22 Juni 2024

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun