Tidak melanjutkan perjalanan ke Timur karena tanpa matahari
Terasa gurat wajah kecewa
Walaupun tidak tampak telah disembunyikan tawa
Masih ada esok yang lebih cerah
Masih ada waktu untuk berkisah
Tidak perlu bayangkan pagi esok hari
Berbaik sangkalah kepada semesta akan ada matahari
Tunggu saja bersama embun
Matahari tidak pernah pikun
Akan datang disambut kokok ayam mengalun
Walaupun tidak terlihat
Ia melihat
Masih kuat berjuang belum sekarat
Sungailiat, 18 Desember 2022