Anak itu pendiam, jarang berbicara hal- hal yang kurang penting. Saat di dalam kelas, ia lebih suka fokus pada apa yang sedang disampaikan guru, tiada peduli dengan teman - temannya yang menurutnya melakukan hal - hal kurang penting. Masih kuingat jelas saat pembelajaran di kelas VII dahulu, saat - saat pertama aku masuk ke dalam kelasnya. Ia kelihatan sangat perhatian dan antusias dengan apa yang kusampaikan. Tak segan - segan ia pasti bertanya dengan apa yang kusampaikan.
KEMBALI KE ARTIKEL