Suasana pelatihan yang monoton dengan muka-muka para peserta ditekuk dalam keheningan sementara tangan repot mengerjakan sesuatu ternyata tak selamanya berlaku, contohnya pada Pelatihan Tim Guru PKBM 'Tamansari Persada', Jatibening Baru, Bekasi, yang berlangsung pada Sabtu (3/6) lalu di Kampus Rumah Belajar Persada. Meski serius menyimak materi dan mempraktekkan petunjuk-petunjuk  dari  Wina Yunitasari, SPd., instruktur yang juga Kepala PKBM tempat mereka berkiprah; celoteh canda dan tawa ceria para guru tetap hadir menghangatkan atmosfir di kelas.
KEMBALI KE ARTIKEL