Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Wanita

21 Juli 2017   15:24 Diperbarui: 21 Juli 2017   15:31 543 2

Mungil dan kilau bagai pualam

Bersih dan suci bagaikan awan

Bening dan jernih mata memandang

Tangisan kencang laksana biduan

Aura kesucian memancar dari tubuh

Mempendarkan beribu kasih ke udara

Itulah detik pertama kau lahir kedunia

Cantikmu adalah Kesucian


Pipi menebal menggemaskan

Celoteh riang menggembirakan

Lincah gerakan mengundang tawa

Kilatan mata pantulan jiwa

Rengekan manja menuntut sayang

Pelukan lengan hangat menghunjam

Diusia 5 kau tebar suka cita

Cantikmu adalah Kecerian

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun