Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Urgensi Penguatan Identitas Nasional dalam Menghadapi Society 5.0 di Era Globalisasi

29 November 2023   12:02 Diperbarui: 29 November 2023   12:08 173 0
Seiring perkembangan zaman, tentu keadaan suatu negara akan semakin berkembang. Perubahan akan terjadi di segala aspek kehidupan baik di bidang politik, ekonomi, mau pun sosial budaya. Salah satu fenomena yang tidak dapat dihindari adalah globalisasi. Globalisasi merupakan proses penyebaran komponen -- komponen baru dapat berupa kebudayaan, informasi, serta teknologi. Globalisasi membuat sebuah negara mau tidak mau harus dengan sigap menyaring segala arus informasi dan kebudayaan dari luar yang tersebar dengan cepat karena dalam era globalisasi sendiri segala hal dapat diakses dengan mudah. Hal ini bisa menjadi boomerang atau keuntungan bagi suatau negara, bahkan mungkin keduanya sekaligus. Jika seluruh masyarakat di suatu negara mampu mengidentifikasi dan menyeleksi berbagai efek buruk atau baik dari globalisasi, tentu globalisasi akan menjadi hal yang menguntungkan dan mampu menciptakan kemajuan progresif suatu negara di berbagai bidang. Sebaliknya, dampak buruk dari globalisasi sendiri juga seperti tidak akan pernah lepas dari dinamika kehidupan sosial. Dampak negatif ini dapat berupa pembauran kebudayaan yang tidak sesuai dengan nilai dan ideologi suatu negara, bahkan mampu memunculkan pemberontakan karena perbedaan prinsip.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun