Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Sejenak Menikmati Shinkansen

14 September 2011   04:06 Diperbarui: 26 Juni 2015   01:58 847 2
[caption id="attachment_129927" align="alignnone" width="644" caption="Shinkansen Nozomi jurusan Hakata Fukuoka- Tokyo. Mampu melaju hingga 300 km/jam"][/caption]

Kalau kita berbicara tentang jalan-jalan di negeri Jepang, mungkin kebanyakan dari kita akan teringat dengan kereta Jepang yang sangat cepat  "shinkansen". Sebuah kereta yang dirancang sedemikian rupa sehingga kecepatannya hampir sama dengan kecepatan pesawat terbang.

Mulanya, Shinkansen belum terdapat di pulau Kyushu, namun semenjak bulan maret tahun 2004 mulailah dibangun infrastruktur rel shinkansen dan mulailah beroperasi di pulau Kyushu bagian kagoshima lalu merambah hingga ke bagian selatan dari pulau Kyushu yakni prefecture Kumamoto. Suatu proyek yang luar biasa dari pemerintah Jepang karna pembangunan infrastruktur Shinkansen yang terbilang sangat cepat, tak heran jika negeri Jepang terkenal dengan konsep efisiensi dan efektivitasnya, seolah segala sesuatu dibangun dengan sangat memperhatikan waktu. Shinkansen sendiri memiliki beberapa nama yaitu Nozomi, Sakura, hikari, dll.

Dengan mengendarai Shinkansen, jarak antara Hakata (Prefecture Fukuoka) menuju ke Tokyo yang berjarak sekitar 1000 KM, dapat ditempuh selama 5 jam. Antara Hakata ke Tokyo, Shinkansen hanya akan berhenti di stasiun tertentu yang telah ditentukan sebelumnya dan hanya berhenti sekitar 2 menit di setiap stasiun, meliputi stasiun Kokura, Hiroshima, Fukuyama, Okayama, Shin Kobe, Shin Osaka, Kyoto, Nagoya, Shin Yokohama, dan terakhir singgah di stasiun Shinagawa hingga berakhir di Stasiun Tokyo.Sedangkan, suasana di dalam Shinkansensangatlah nyaman, dengan pelayanan para kondektur dan pramugrari kereta yang begitu ramah.Bisa kita amati setiap kondektur yang akan memasuki atau bersiap meninggalkan gerbong, mereka akan mengucapkan salam sambil tersenyum dan membungkukkan badan, suatu pemandangan yang menyenangkan dan membuat sangat nyaman ketika mengendarai Shinkansen.Selama perjalanan tersebut terjadi 2 kali pemeriksaan tiket oleh kondektur yakni sesaat setelah berangkat dari stasiun Hakata, kemudian setelah Shinkansen tiba di stasiun Shin Osaka, dengan keramahan kondektur yang ramah, yang sepertinya sudah merupakan standard profesionalisme mereka.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun