Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Butuh Perhatian Pemerintah

11 Oktober 2013   17:40 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:40 236 3

Kapan ya bisa pulang kampung dari Jakarta-Purwokerto ditempuh dengan waktu 3 jam? ini sebuah mimpi saja bagi saya, atau bakal jadi kenyataan ya?,  Pengiiiin banget deh pulang kampung  gak jadi tua di jalanan, kenapa bisa tua di jalanan? Karena jalanan yang di lewati gak layak dan pada rusak, akhirnya laju kendaan harus seperti siput!

Coba kalau Pemerintah bikin tol Jakarta-Purwokerto, perjalanan bisa lebih cepat sampai dan gak capek di jalan.  Ceritanya kemarin kami dari Kuala Lumpur jalan ke Melaka, jarak KL-Melaka kurang lebih 200km, kami menempuh perjalan sekitar kurang lebih 2jam saja, pukul 8 pagi berangkat dari KL sekitar pukul 10 sudah sampai Melaka, karena sepanjang perjalanan  lewat tol. Bila kita jalan ke Lumut daerah Perak Malaysia pun bisa ditempuh dengan perjalanan 3 jam setengah saja, lewat tol hanya dari Kuala Lumpur sampai Bidor, dari Bidor lewat jalan biasa atau jalan kampung sampai ke Lumut, Jarak antara Kuala Lumpur-Lumut sekitar 260km, jalanan kampung di Malaysia pun bagus2 dan lumayan lebar-lebar.

Jarak antara Jakarta-Purwokerto menurut kakak saya yang biasa bawa mobil bila pulang mudik lebaran, kurang lebih sekitar 250km katanya(kalau salah mohon di koreksi) Jangan tanya berapa lama perjalanan saat mudik lebaran, perjalanan Jakarta-Purwokerto pada hari hari biasa saja anda tau berapa lama? Sekitar 10-12 jam! anda bisa bayangkan bila waktu mudik lebaran, dari 10jam bahkan sampai 23jam! beuh!! gimana gak tua di jalan coba kalau gini. Tapi kalau mudik lebaran seni dan uniknya adalah saat macetnya, kalau mudik lebaran gak mengalami macet seperti bukan mudik, kata orang-orang begitu.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun