Edukasi Kebencanaan merupakan salah satu hal perlu dilakukan sejak dini untuk menciptakan ketangguhan masyarakat terhadap bencana. Salah satu cara untuk menciptakan ketangguhan melalui peningkatan kapasitas individu adalah melalui edukasi kebencanaan yang dilakukan kepada anak sejak usia dini melalui satuan pendidikan formal maupun non formal. Sebagai upaya peningkatan kapasitas individu dalam menghadapi bencana, Relawan Nusantara Penanggulangan Bencana atau
RNPB yang berada dibawah naungan Laznas LMI memiliki program
GANALA yang merupakan singkatan dari "Siaga Bencana Alam". GANALA sendiri merupakan program edukasi kebencanaan yang dilakukan melalui presentasi materi, bermain game, serta simulasi kebencanaan. Hal ini dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran dan membangun masyarakat yang tangguh dalam menghadapi bencana. Â
KEMBALI KE ARTIKEL