Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy Pilihan

Metode Penyimpanan Telur di Tingkat Rumah Tangga untuk Mencegah Kerusakan dan Mempertahankan Kualitasnya

17 Desember 2023   20:57 Diperbarui: 17 Desember 2023   21:35 165 2
Telur merupakan salah satu sumber protein hewani yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia karena harganya yang lebih terjangkau dibandingkan sumber protein hewani lainnya, seperti daging, susu, dan ikan. Telur memiliki kandungan gizi lengkap yang dibutuhkan oleh tubuh dan dapat diolah menjadi berbagai macam produk pangan, sehingga sering dijuluki sebagai Wonderful Food. Telur ayam yang biasa dikonsumsi memiliki kandungan air 73,6%, protein 12,8%, lemak 11,8%, karbohidrat 1,0% dan komponen lainnya seperti vitamin dan mineral 0,8%. Selain itu, telur juga memiliki asam amino esensial seperti lisin, triptofan, dan metionin. Kandungan gizi yang ada pada telur sangat mudah dicerna, rasanya enak, memberikan rasa segar dan kuat pada tubuh serta praktis dalam bentuk dan penyajiannya. Tingginya kandungan protein dan lemak membuat telur sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan, ibu hamil dan menyusui, orang yang sedang sakit atau dalam masa penyembuhan, serta lansia. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun