Perkembangan teknologi kamera di smarthone semakin berkembang. Keunggulan kamera di smartphone ialah mudah digunakan. Dari segi kepraktisan, kamera smartphone lebih unggul dibandingkan dengan kamera digital ataupun DSLR. Menjepret dengan kamera smartphone memudahkan buat kita untuk foto-foto.
Akan tetapi beberapa kelemahan masih cukup kentara sehingga dinilai belum bisa menyamai kamera digital. Resolusi 10 megapixel di kamera digital dengan di kamera smartphone, ukuran pixelnya berbeda. Jadi kemampuan menerima cahaya juga berbeda.
Karena faktor tersebut, maka hasil foto di kamera digital lebih unggul dibandingkan kamera smartphone. Karenanya pada acara serius seperti acara pernikahan, kamera digital tetap lebih dipilih. Sedangkan kamera smartphone lebih ke acara yang santai.
Kamera smartphone masih kalah di sisi optical zoom dan image sensor yang tentunya lebih besar di kamera digital. Namun untuk mereka yang bukan fotografer, fitur-fitur di kamera smartphone sudah cukup baik. Terlebih kamera di ponsel cerdas sudah dibekali dengan berbagai fitur pelengkap yang mumpuni.
Hasil akhirnya ada di tangan kita, jadi sebelum membelinya lebih baik kita pertimbangkan tujuan penggunaan kamera tersebut. Apakah kita ingin menggunakan kamera untuk acara yang santai atau untuk mendapatkan gambar yang optimal.
Semoga informasi ini dapat berguna buat kita semua. Selamat berfoto ria ya…
URL : http://gamesisort.blogspot.com/2012/02/teknologi-kamera-smartphone.html